Bandung Raya

Ust. Rusdiono, ” Jangan Meremehkan Ibadah Orang Lain”.

186views

 

KAB. BANDUNG, BANDUNGPOS ID.
Majelis Taklim Masjid Al-Huda Kampung Sekeawi Rt 02/09, Desa Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung menggelar pengajian mingguan setiap hari Juma’at dari pukul 13.00 WIB – 15.30 WIB.

Peceramah dalam pengajian Jum’at kedua (8/09), adalah Ust. Rusdiono mengajak kepada para jamaah untuk berbuat baik dan jangan mencela orang lain,

Rusdiono menjabarkan, seorang insan yang Allah bukakan baginya suatu pintu kebaikan, jangan pernah meremehkan kebaikan orang lain yang Allah bukakan untuk orang lain.

Ketika ada satu pintu kebaikan yang terbuka untukmu seperti shalat misalkan. Engkau diberi taufīq untuk mudah melakukan shalat atau mudah untuk melakukan puasa sunnah, atau mudah melakukan amal bakti dan amal kebaikan lainnya, maka jangan meremehkan pintu-pintu kebaikan yang Allah bukakan untuk orang lain.

Engkau membukakan pintu puasa, orang lain Allah membukakan pintu membantu agama Allah (pintu membantu agama Islam) Allah membukakan amal ibadah indah yang lainnya. Mungkin orang lain ini tidak seperti shalat malammu, tidak berpuasa seperti puasamu, tidak bersedekah sebanyak sedekahmu. Tapi bisa jadi amalan orang lain ini lebih bernilai besar pahalanya dan lebih berharga di sisi Allah dari amalanmu.

Pada intinya siapapun yang dibukakan untuknya pintu kebaikan jangan sampai meremehkan pintu kebaikan lain yang Allah bukakan untuk orang lain, paparnya.

Sementeara pengasuh majelis Ta’lim Al-Huda H. I. Mashudi mengucapak, pengajian rutin bulanan di Majelis Taklim Masjid Al Jihad Meral ini terbuka untuk umum. Jamaah yang ingin mengikuti pengajian dapat datang langsung ke masjid pada hari dan waktu yang telah ditentukan, ucapnys

Pengajian rutin mingguan di Majelis Taklim Masjid Al-Alhuda ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas umat Islam dilingkungan Masjid Al-Huda. Pengajian ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan inspirasi kepada para jamaah untuk menjadi umat Islam yang lebih baik, pungkas H. I. Mashudi. (Id/bnn)

Leave a Response