Bandungpos TV

Masyarakat Sangat Antusias Menghadiri Perayaan HUT RI Ke-78 RW. 03 Desa Selacau

220views

KBB. BANDUNGPOS ID.
Dalam rangka ikut memeriahkan dan mensyukuri kemerdekaan RI ke- 78 th 2023, RW. 03 Desa Selacau, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, mengadakan malam pentas seni dengan menampilkan kreasi seni anak – anak, remaja dan orang tua. Sabtu malam (19/08).

Berbagai kreatifias pentas seni yang ditampilkan dalam perayaan HUT RI ke-78 tingkat RW. 03 Desa Selacau tersebut mendapatkan antausias masyarakat untuk menghadiri acara tersebut hingga akhir acara .

Pengumuman para juara aneka lomba yang telah dilaksanakan panitia yang merupakan rangkaian giat menuju puncak HUT RI ke 78 juga menjadi momentum yang ditunggu di acara malam pentas seni.

Ketua RW. 03 Dani Buldani menyampaikan kepada Bandungpos ID, ia berharap agar semua elemen masyarakat selalu bersyukur atas anugerah kemerdekaan RI, dengan senantiasa merawat warisan para pejuang kita dengan selalu menjaga persatuan dan kesatuan khususnya warga masyarakat RW. 03 Desa Selacau.

Dani mengingatkan kembali perlunya menggelorakan  semangat persatuan dan kesatuan khususnya kepada warga masyarakat RW. 03 Desa Selacau, dalam mengentaskan berbagai masalah yang ada pasca pandemi Covid, jelang pemilu 2024 perlu menjaga kenyamanan wilayah.

Sementara Ketua Karang Taruna Desa Selacau Rinaldi yang hadir dalam kesempatan tersebut sangat mengapresiasi Perayaan HUT RI ke-78, yang di adakan oleh RW. 03 Desa Selacau, yang bersinergi dengan Karang Taruna unuit 3 berjalan meriah dan sukses, pungkas Rinaldi. (Id/bnn)

Leave a Response