Olahraga

Persib All Stars vs BVB Legends: Paul Lambert Tak Sabar

144views

Bandung, BANDUNGPOS.ID – Pemain BVB Borussia Dortmund Legends, Paul Lambert mengaku antusias menyambut laga ekshibisi melawan Persib All Stars. Dia membayangkan, pertandingan akan menjadi pengalaman luar biasa baginya.

Pertandingan Persib All Stars dan BVB Legends dijadwalkan berlangsung di Stadion Siliwangi Kota Bandung, Minggu 10 September 2023, pukul 15.00 WIB. Ia mengakui, kedatangannya ke Indonesia merupakan pengalaman pertamanya.

Menurut Lambert, kesan baru yang akan didapatkannya adalah menyaksikan pendukung Persib dan Borussia Dortmund dalam satu stadion. Hal itu yang membuatnya tidak sabar menanti pertandingan.

“Saya sudah tidak sabar untuk bisa datang ke sana (Bandung). Jadi, saya sungguh tidak sabar untuk bisa berada di Indonesia dan menyaksikan apa yang terjadi di sana. Saya juga berpikir, ini akan menjadi sebuah atmosfer yang berbeda karena bertanding jauh dari negara anda. Yang pasti, itu akan menjadi pengalaman yang luar biasa,” kata pemain asal Skorlandia tersebut , belum lama ini seperti dilansir laman resmi Persib.

Menurutnya, pertandingan akan berjalan seru walau dikemas dengan konsep fun game. Dia menyatakan, akan mempertontonkan permainan yang enak dinikmati.

“Saya pikir, ini juga akan menjadi pertandingan yang sulit, tapi kami pun tim yang kuat,” ucapnya. (dgp)

Leave a Response