Olahraga

Menpora Minta PSSI Evaluasi Total Sistem Kompetisi Sepak Bola Indonesia

141views

Malang, BANDUNGPOS.ID – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali, meminta PSSI melakukan evaluasi secara total pascatragedi Kanjuruhan di Malang, Jawa Timur.

Evaluasi, Menurut dia, diperlukan guna memperoleh sistem komeptisi sepak bola yang lebih baik.

Demikian ia menympaikan permintaannya, itu seusai meninjau kerusakan Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (2/10) malam.

Menpora bilang, penanganan insiden ini dilakukan sesuai dengan bidangnya masing-masing.

“PSSI diminta melakukan evaluasi secara total terhadap sistem yang ada sekarang ini. Dengan evaluasi ini, kita akan mendapatkan satu cara yang terbaik,” kata Menpora.

Menpora menambahkan, jika sistem kompetisi dilakukan lebih baik lagi, maka para pemain bisa bertanding dengan aman dan tenang.

Leave a Response