187
BANYAK makanan Korea yang menarik untuk dicoba, salah satunya mungkin menu jamur enoki pedas. Dari tampilannya saja sudah menggugah selera, apalagi untuk mereka pecinta makanan pedas. Tidak perlu ke Korea dulu untuk mencicipinya karena Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Ini dia resep yang bisa dicoba.
Bahan:
- 300 g jamur enoki
- 3 buah jamur kancing, iris tipis (optional)
- 10 potong bakso ikan dan sosis
- 2 sdm gocujang (pasta cabe korea)
- 1 sdm gochugaru (bubuk cabe)
- 1 sdm kaldu jamur
- 2 sdm margarin
- 1 sdt wijen sangrai
- 1 cm jahe (memarkan)
- garam dan gula secukupnya
Bumbu cincang:
- 6 siung bawang putih
- 1/2 buah bawang bombay
Cara membuat:
- Siram jamur enoki dan kancing dengan air panas, tiriskan.
- Tumis bumbu cincang hingga harum dan layu. Masukkan margarin. Tumis hingga harum.
- Masukkan jahe, bakso dan sosis, aduk rata. Jika sudah matang, masukkan gocujhang dan gocujharu, tuang air secukupnya. Masak hingga mendidih.
- Masukkan kaldu jamur, garam dan gula secukupnya. Jika sudah mengental, tes rasa. Jika sudah pas, angkat.
- Beri taburan wijen sangrai secukupnya.
Nikmati jamur enoki pedas ala Korea yang enak dan pedas.**(Fimela.com)
add a comment