Uncategorized

Berebut Juara I-III, Enam Nominator Lomba Bertutur Maju ke Kefinal

137views

Bandung, BANDUNGPOS.ID – Sebanyak enam pelajar SD/MI Kota Bandung berhasil lolos seleksi lomba bertutur tingkat Kota Bandung-2022.

Lomba bertutur tahun ini diikuti 129 pelajar, seleksi video berhasil masuk 113 karya, sedangkan juri melaui sidang dewan juri menetapkan enam orang nominator dari peserta kelas 4 dan 5 SD, Kamis (15/9/2022) malam.

Koordinator Dewan Juri lomba bertutur tingkat Kota Bandung, Herry Kelana, menyampaikan hal tersebut, seusai sidang dewan juri.

Ia menambahkan, lomba ini, merupakan rangkaian Jambore Budaya Baca & Festival Duta Baca (JBB & FDB IX) Disarpus Kota Bandung dalam rangkaian HUT ke-212 Kota Bandung.

“Semua peserta bagus-bagus dalam performa bertutur via video, kelemahan mereka rata-rata tidak memenuhi persyaratan yang ditetapkan panitia. Namun demikian dalam perdebatan yang cukup sengit, enam nominator berhasil ditetapkan, “ katanya.

Leave a Response